Sabtu, 28 November 2009

Cara Mengatasi Phobia

Phobia berasal dari kata Phobi yang artinya ketakutan
atau kecemasan yan berlebihan yang bersifat tidak rasional yang dialami oleh seseorang. Phobia merupakan suatu gangguan yang ditandai oleh ketakutan / kecemasan yang menetap dan tidak rasional terhadap suatu obyek atau situasi tertentu . Phobia dapat dikelompokkan secara garis besar dalam 3 bagian yaitu :
1. PHOBIA SPESIFIK [ Phobia biasa ]
Phobia terhadap suatu obyek tertentu seperti pada binatang, tempat terutup,keadaan tertentu dan lain lain
2. PHOBIA SOSIAL
Perasaan takut terhadap pemaparan social , seperti takut menjadi pusat perhatian , orang orang seperti ini biasanya akan menghidari keramaian
3. PHOBIA KOMPLEC
Perasaan takut terhadap tempat atau situasi ramai dan terbuka , misalnya tempat umum mall rumah sakit, kendaraan umum dll , pada keadaan yang lebih berat orang ini takut untuk keluar rumah.
Trik Jitu mengatasi PHOBIA SPESIFIK pada Balita
• Phobia Pada Orang asing
Pada usia 8-9 bulan sifat ini kan muncul pada orang yang belum dikenalnya ini normal karena anak sudah mengerti /mengenal orang tuanya , ia sudah sadar mana orang tuanya dan mana orang lain
Cara mengatasi :
masalah tersebut apabila keadaan ini berlanjut sampai usia balita , seharusnya pada usia tersebut sudah beangsur hilang karena ia sudah berexplorasi . hal ini karena pengaruh kerap kali orang tua menakut nakuti sehingga anak seperti itu . untuk mengatasinya , berikanlah informasi perlunya bersosial, jangan banyak menakut nakuti, seperti awas jangan jangan dekat dengan orang yang belum kamu kenal nanti diculik lho…. Memang boleh orang tua menasehati anak untuk berhati hati bersikap waspada pada orang asing , tetapi sewajarnya saja bukan dengan cara menakut nakutinya.
• Phobia Gelap.
Keadan dimana Balita sangat ketakutan sekali apabila lampu mati secara tiba-tiba atau berada pada tempat gelap keadaan ini akan menimbulkan balita akan menjerit jerit keluar keringat dingin dll.
Cara mengatasinya :
Saat tidur malam jangan biarkan kamar dalam keadaan gelap gulita , biarkan lampu tidur redup tetap menyala, biarkan boneka atau benda kesayangannya tetap menemaninya seolah bertindak sebagai penjaga.
• Phobia Dokter.
Hal ini mungkin balita pernah mengalami hal tak mengenakkan dalm dirinya seperti disuntik.belum lagi kalu orang tua mengancam kalau anak dianggap nakal “ nanti disuntik bu dokter “
Cara mengatasinya :
Izinkan anak membawah mainannya saat ia datang ke dokter sehinggah ia merasa aman dan nyaman , menyediakan mainan dokter-dokteran dan boneka sebagai pasiennya secara berkala ajak anak ke dokter gigi untuk kesehatan giginya sehingga anak dapat manfaat informasi tentang kesehatan . dengan diterapkannya metode tersebut lambat laun ketakutanya pada dokter akan berganti menjadi kekaguman.
• Phobia masuk sekolah
Bukan soal muda melepas balita masuk kesekolah sebab ia harus beradaptasi dengan lingkungannya yang baru.
Cara mengatasinya :
Dunia anak dunia bermain yang sangat indah baginya , oleh karena itu dlam proses mendidik anak harus dilakukan dengan cara bermain dengan santai dan akrab, jangan mendidik anak balita secara Formal karena itu bisa bertentangan dengan perkembangan prilakunya. Gurupun harus bisa menarik perhatian anak agar tidak terfokus pada ketiadaan pendampinggan / orang tuanya .


Phobia Gendut


Phobia Kepada Laba-Laba

Tidak ada komentar:

Posting Komentar